Y2K style kembali meramaikan dunia fashion di Indonesia, nih! Khususnya gen Z dan milennials makin sering eksplorasi mix and match Y2K fashion dengan personal style mereka masing-masing. Nah, buat inspirasi padu-padan Y2K outfits yang modern, kamu bisa lihat gaya berpakaian K-Pop girl group, New Jeans. Ada beberapa fashion items andalan New Jeans nih, buat menunjukkan gaya Y2K mereka yang fresh. Cek selengkapnya di LiLi Fashion Daily, ya!
Kenalan dulu sama New Jeans dan Y2K Style, yuk!
Sebelum mengetahui fashion items Y2K andalan New Jeans, kita berkenalan dulu yuk, sama New Jeans dan Y2K. New Jeans adalah salah satu K-Pop girl group 4th gen yang berasal dari independent label ADOR yang berada di bawah naungan HYBE. New Jeans beranggotakan Hanni, Haerin, Hyein, Minji, dan Danielle.
Apa yang membuat New Jeans dan Y2K style saling bersangkutan? Sejak merilis single utama dengan music video “Attention” di tahun 2022, penampilan New Jeans sudah mencuri perhatian. Dominasi Y2K fashion terlihat secara langsung pada beberapa stage costume New Jeans, berbeda dengan girl group lainnya.
Y2K fashion adalah tren cara berpakaian yang hadir di tahun 90-an hingga awal 2000-an. Y2K style sendiri dominan dengan pakaian serta aksesori yang futuristic atau sebutan lainnya nyentrik. Untuk berpakaian ala Y2K aesthetic, kamu bisa mencoba fashion items yang warnanya mencolok, penuh dengan detail eksentrik seperti embellished atau star-studded, dan pakaian berbahan leather hingga mesh.
Ini 7 fashion items Y2K style andalan New Jeans yang wajib kamu punya!
Nah, setelah mengetahui kaitan Y2K fashion dengan New Jeans, kamu pastinya mau dong, tampil keren dan fashion forward seperti mereka. Walaupun fashion Y2K hadir di masa lampau, tapi kamu bisa menunjukkan sisi Y2K yang modern seperti New Jeans. Padu padan yang cute sekaligus bold ala New Jeans memang atraktif, biar kamu makin terinspirasi coba deh, koleksi 7 fashion items Y2K andalan New Jeans berikut ini!
1. Atasan Y2K style model cropped top yang see-through
Salah satu pakaian yang wajib dipunya kalau kamu mau mengaplikasikan fashion Y2K adalah atasan cropped top. Hampir serupa dengan cropped top pada umumnya tapi model atasan ini potongannya lebih menutupi area dada. Biasanya, personel New Jeans mengaplikasikan layering lagi dengan bralet bermotif supaya kesannya tidak over-expose.
Seperti Minji New Jeans, kamu bisa show-off gaya Y2K-mu dengan mengenakan atasan cropped top bahan rajut. Untuk dalamannya, kenakan bralet motif abstrak yang warnanya senada dengan atasan crop top. Ingat, kunci utama tampil eksis memakai padu padan Y2K style adalah percaya diri!
3. Atasan Y2K style model baby tees dengan detail yang nyentrik
Selain atasan crop top, fashion items yang kental dengan nuansa Y2K style adalah baby tees. Hyein New Jeans tampak bold dengan pemilihan atasan berpotongan baby tees. Kenapa disebut baby tees? Karena potongan baju yang ukurannya lebih pendek dari cropped top dan modelnya fit-body. Di awal tahun 2000-an, jenis atasan ini ramai dipakai dengan modelnya yang beragam.
New Jeans sering banget memakai baby tees mulai dari kaos dengan detail tulisan, atasan motif animasi lucu, atau atasan berdetail cut-out dengan bahan shiny seperti yang dikenakan Hyein. Biasanya, kamu bisa menjodohkan atasan baby tees dengan celana kargo yang kental dengan gaya boyish Y2K.
3. Celana Y2K style model kargo yang gombrang
Walau bentuk tubuh personel New Jeans kebanyakan mungil atau petite, tapi mereka bisa memakai fashion items Y2K yang gombrang tanpa terlihat aneh. Seperti Hanni New Jeans yang tampil laidback mengenakan celana kargo hitam yang gombrang.
Terkesan berbeda dengan K-Pop girl group lainnya, New Jeans tampil bold dengan tampilan boyish yang wearable. Y2K style rasanya kurang lengkap kalau kamu tidak mengenakan celana kargo ekstra gambrong ini. Biar kamu tidak kelihatan “tenggelam” saat memakainya, coba jodohkan dengan atasan crop atau kaos berpotongan baby tees.
4. Celana model track pants warna cerah
Kalau kamu termasuk wanita yang memiliki tubuh jenjang, coba deh, aplikasikan fashion items bernuansa Y2K seperti celana berwarna cerah. Seperti Hyein New Jeans yang tampil bold mengenakan celana model track pants dengan warna neon orange yang menyala.
Ditambah dengan detail tali pinggang atau buckle belt, pastinya outfit-mu semakin kental dengan gaya fashion Y2K. Tinggal padukan dengan graphic tank top beserta layered necklace, kamu pun bisa tampil keren seperti personel New Jeans.
5. Sarung tangan dan kaki rajut
Aksesori dengan tema Y2K yang seringkali dikenakan New Jeans sebagai pelengkap kostum panggung mereka adalah sarung tangan dan kaki. Yup! Mungkin kedengarannya tidak lazim kalau dikenakan di Indonesia tapi tren fashion Y2K ini ramai dikenakan street styler secara mendunia, lho.
Seperti Danielle New Jeans, kamu bisa pilih sarung tangan atau kaki berbahan rajut dengan warna-warna yang berani. Aksesori hand warmer ini juga bisa melengkapi perpaduan baby tees dan rok denim-mu, nih.
6. Jepitan rambut dengan warna-warna yang cerah
Salah satu aksesori rambut andalan New Jeans adalah jepit rambut kecil warna-warni yang cerah. Yakin deh, kamu yang sudah eksis di tahun 90-an hingga awal tahun 2000-an pasti familiar dengan aksesori rambut yang satu ini. Biasanya jepit rambut ini hadir dalam bentuk yang unik seperti kupu-kupu, bunga atau 3D-star hairpin.
Nah, seperti Danielle New Jeans, kamu bisa kenakan jepit rambut dengan hairstyle double bun. Tidak perlu memakainya secara beraturan, kamu bebas berkreasi dengan pemakaian jepit rambut ini.
7. Kalung berantai dengan charms yang unik
Fashion items lain yang kental dengan Y2K style ala New Jeans adalah liontin atau kalung berantai. Dulu, aksesori ini biasanya dikenakan oleh rapper eksis di awal tahun 2000-an yang kini sering dipakai untuk menunjukkan statement pada sebuah outfit.
Seperti Haerin New Jeans, coba pakai kalung berantai dengan bandul atau charms yang sesuai dengan tema outfit-mu. Semakin besar bandulnya maka semakin keren Y2K aesthetic-mu!
Fashion items Y2K memang selalu terlihat keren kalau kamu bisa mengaplikasikan mix and match-nya dengan modern kekinian seperti New Jeans. Kamu suka fashion items Y2K yang mana, nih?